Jumat, 13 September 2013

5 Tujuan Bandara Tebelian air Port Dibangun



Bupati dan Danrem Tinjau Bandara Tebelian Air Port

 Sintang(Kalbar Times) Pemerintah Kabupaten  Sintang lima tujuan dibangunnya Bandara Tebelian air Port dengan target operasional tahun 2015 terutama untuk landasan Pacu dan Jalan masuk menuju Bandara sudah Rampung. Keyakinan tersebut dilontarkan karena sudah mendapat dukungan penuh dari  Direktur Jendral Perhubungan Udara, yang dibuktikan dengan kucuran dana dari pusat terus mengalir.
Hal tersebut disampiakan oleh Bupati Sintang, Milton Crosby saat melakukan peninjauan kembali pembangunan Bandara tebelian air Port yang bersama dengan Danrem 121/ABW, Kolonel Inf. Tiopan aritonang, Kapolres Sintang, Veris Septiansyah beserta sejumlah Pimpinan SKPD Sintang, selasa(27/8)
Fose Bersama di Tebelian Air Port Sintang
Bupati Sintang, Milton Crosby mengatakan tujuan percepatan pembangunan Bandara Tebelian air Port tersebut dalam rangka untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi mkasyarakat khususnya masyarakat yang ada diwilayah timur kalimantan Barat
“Sejak dulu hingga saat ini, proses pertumbuhan ekonomi masyarakat sangat lamban, makanya agar pertumbuhan ekonomi diwilayah timur kalimantan barat ini bisa bergerak dengan cepat solusinya adalah dengan adanya bandara Alternatif yang sekarang ini lagi dalam proses pembangunan, “ujar Milton.
Tujuan yang kedua adalah, dalam rangka mempercepat arus transfortasi via udara, sebab landasan pacu yang kita bangun saat ini diharapkan bisa menjadi bandara Udara alternatif. “Bandar Udara alternatif maksudnya, apabila Bandar Udara Supadio Pontianak mengalami Gangguan atau ada pesawat yang tidak bisa mendarat dengan Baik karena faktor cuaca. Maka, untuk sementara akan berpindah kebandara lain, jika lari kebandara yang ada dipalembang akan memakan waktu lama, namun jika kebandara kita nanti cukup memakan waktu setengah jam sudah sampai, “jelas Milton.
Tujuan lainnya, lanjut Milton, dipergunakan sebagai alat angkutan penumpang serta barang dan juga sebagai alat pertahanan dan keamanan, mengingat daerah kita ini juga berbatasan langsung dengan negara tetangga. Pada intinya yang paling utama adalah mempercepat perekonomian masyarakat timur Kalbar akan tetapi dengan tidak mengabaikan pertahanan dan keamanan sebagai berada terdepan NKRI, karena dengan adanya keamanan itu lah akan memberikan rasa aman kepada investor yang ingin berinvestasi didaerah kita ini, “tuturnya.
Masalah dukungan pembangunan bandara tebelian Air Port tersebut dikatakan Milton sudah mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Pusat. “hasil shering yang kita lakukan bahwa pemerintah daerah itu pendanaanya mulai dari pembebasan lahan, pembangunan jalan masuk serta pembangunan ruang VIP, sementara pembangunan lainnya dananya berasal dari Kementerian Perhubungan Pusat, “pungkas Milton.
Sementara, Danrem 121/AWB, Kolonel Inf. Tiopan Aritonang mengaku kagum dengan proses pembangunan Bandara tebelian airport yang dibangun dengan skala Nasional. “ini baru pertama kali saya melakukan kunjungan langsung kelokasi pembangunan Bandara Tebelian air Port ini, proses pembangunannya sangat luar biasa, “ucapnya.
Ia menuturkan bahwa pembangunan Bandara tebelian air Port ditinjau dari aspek pertahanan dan kemananan sudah tepat. “ jika kita menilai dari aspek Militernya bangunan ini sudah memenuhi, maka kita akan memberikan dukungan penuh terhadap penyelesaian pembangunan bandara ini mengingat bandara ini juga merupakan satu-satunya bandara yang terdapat diwilayah perbatasan. Mudah-mudahan keberadaan bandara bisa mempercepat tingkat perekonomian masyarakat yang ada ditimur Kalbar, “harapnya(Lg)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar